Oleh:
Tota Totor Naibaho, SP, MP.
Widyaiswara BBPP Binuang
(01/11/2024) Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dalam kesempatannya mengungkapkan, untuk mencapai swasembada pangan perlu adanya kontribusi dari kaum petani millenial yang berumur 17 tahun sampai dengan 39 tahun.
"Kita perlu melibatkan kaum millenial dalam proses produksi pertanian agar mereka dapat berkontribusi secara aktif dan kreatif," ujarnya.
Senada dengan Mentan Amran, Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementan Idha Widi Arsanti menekankan pentingnya peran aktif dari generasi muda di sektor pertanian.
Beliau menekankan pentingnya program magang bagi calon petani muda untuk memperoleh pengalaman langsung di sektor pertanian.
Menurutnya, program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mempelajari kondisi pertanian secara nyata, terutama dalam konteks pertanian modern.
“Kementerian Pertanian telah menjalin kerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi selama tiga tahun terakhir. Kolaborasi ini bertujuan untuk menyinergikan pendidikan pertanian dengan program strategis Kementerian Pertanian, termasuk swasembada pangan dan target Indonesia menjadi lumbung pangan dunia pada tahun 2025,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan bahwa saat ini Kementerian Pertanian sedang mendorong modernisasi pertanian, di mana program magang seperti Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) berperan penting dalam memperluas wawasan mahasiswa.
“Melalui magang ini, para peserta dapat mengenal langsung kegiatan petani dan agribisnis di lapangan, khususnya di lahan rawa. Diharapkan kalian akan menjadi ahli di bidang pertanian lahan rawa dan tumbuh sebagai petani muda yang kompeten,” paparnya.
Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Binuang sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) BPPSDMP Kementerian Pertanian terus berkomitmen meningkatkan kemampuan dan keahlian Sumber Daya Manusia Pertanian serta peningkatan produktifitas hasil pertanian melalui Program Pertanian Modern - MSIB yang berlokasi di Kecamatan Danau Karya, Kecamatan Anjir Pasar, Kabupaten Barito Kuala,.
Kepala BBPP Binuang, Wahida Annisa Yusuf melalui Widyaiswara Ahli Muda Tota Totor Naibaho menyerukan agar Mahasiswa Pertanian Modern - MSIB Barito Kuala untuk senantiasa menggali ilmu dan meningkatkan kompetensi.
"Diharapkan melalui kegiatan ini mahasiswa mampu mendapatkan ilmu dan pengalaman yang baik," Pungkasnya.